Share

Kenali Sirkuit Sakhir, Rio Maksimalkan Simulator

Achmad Firdaus, Jurnalis · Kamis 19 April 2012 00:39 WIB
https: img.okezone.com content 2012 04 19 37 614230 h21RK55WEq.jpg Rio saat berlatih dengan Simulator (Foto: Dok.Rio)
A A A

MANAMA - Pembalap muda Indonesia, Rio Haryanto menyatakan siap memberikan penampilan terbaiknya pada seri kedua GP2 di Bahrain, akhir pekan ini.

Rio yang tengah menjalani musim perdananya di GP2 mengaku antusias menyambut GP Bahrain. Buta karakter sirkuit karena belum pernah balapan di Sakhir International Circuit, tak membuat Rio patah arang.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Berbagai persiapan dilakoni pembalap tim Marussia Carlin ini, mulai dari latihan fisik, pendalaman aspek teknis dan yang paling utama adalah mengenali karakter sirkuit via simulator.

“Rio terus mempelajari karakter sirkuit melalui rekaman video dan alat simulator selama 8 jam sehari,” ujar perwakilan tim Rio dalam rilis yang diterima okezone, Kamis (19/4/2012).

Rio tampil cukup lumayan bagus pada debut musimnya di GP2. Pada seri Perdana di Sepang, Malaysia, Maret lalu, Rio sukses menempati urutan 12 pada race pertama (feature race) dan memperbaikinya menjadi finis ke-10 pada race kedua (sprint race).

(acf)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini