Share

Les Parisiens Incar Juara Grup

Auzan Julikar Sutedjo, Okezone · Selasa 04 Desember 2012 04:10 WIB
https: img.okezone.com content 2012 12 04 261 726877 8f7FF6oOKr.jpg Zlatan Ibrahimovic cs. diharap bisa bangkit dari kekalahan mengejutkan di Ligue 1/Reuters
A A A

PARIS – Paris Saint Germain tengah limbung. Kekalahan demi kekalahan di Liga Prancis membuat mereka bertekad melampiaskan kemarahan di Liga Champions dengan mengalahkan Porto pada laga pamungkas Grup A.

 

Pelatih PSG Carlo Ancelotti sudah mengingatkan anak-anak asuhannya untuk mengubah sikap di lapangan. Kekalahan 1-2 dari Rennes di Ligue 1, kalah adu penalti dari Saint Ettiene di Coupe de France, dan terakhir 1-2 dari Nice di Ligue 1 diakui Don Carletto sebagai kemunduran.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

 

Kemenangan atas raksasa Portugal akan mengantarkan PSG menjadi juara grup mengingat poin Les Parisiens kini 12 sementara Porto 13. Dengan menjadi juara grup, PSG akan terhindar dari Bayern Munchen, Barcelona, dan Manchester United di babak selanjutnya.

 

Yang tak kalah penting, kemenangan atas Porto akan mengembalikan kepercayaan diri Zlatan Ibrahimovic dkk.

 

“Adalah hal yang penting finis di posisi pertama karena Anda akan mendapat undian yang lebih baik di babak selanjutnya,” kata Ancelotti seperti dikutip dari Goal.

 

“Juga hal yang penting bermain bagus dan menang karena itu membuktikan tim Anda punya kualitas. Kami harus mengubah sikap kami di lapangan,” ujar Ancelotti.

 

“Kami punya kesempatan bermain melawan klub besar dan kami ingin mengetahui apakah bisa segera melupakan kekalahan dari Nice serta mendapatkan kembali kepercayaan diri,” ujar Ancelotti.

(auz)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini