Share

Montolivo: Kami Sudah Pelajari Barcelona

Alfa Mandalika, Okezone · Kamis 21 Februari 2013 10:45 WIB
https: img.okezone.com content 2013 02 21 261 765180 B3QEhrUmPj.jpg Riccardo Montolivo. (Foto: Reuters)
A A A

MILAN – Kemenangan AC Milan atas Barcelona memang di luar dugaan banyak kalangan. Rossoneri berhasil mengandaskan Blaugrana di San Siro dini hari tadi.

 

Penguasaan bola memang menjadi milik Andres Iniesta dkk. Namun dalam pertandingan itu Barca tampak kesulitan untuk menembus pertahanan yang digalang Philippe Mexes dkk. Justru Milan mampu mencuri gol melalui Kevin Prince Boateng dan Sulley Muntari.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

 

Gelandang AC Milan yang bermain apik Riccardo Montolivo mengatakan bahwa sudah mempelajari permainan Barcelona. Milan juga berhasil untuk menjaga pertahanan dengan baik dan disiplin.

 

“Pertandingan berjalan dengan baik dan kami memainkan permainan kami dengan baik dan kami siap untuk menjaga mereka dan menutup ruang gerak pemain Barca dan membuat daerah pertahanan menjadi steril,” ujar pemain 28 tahun itu seperti dilansir, Football-Italia.

 

“Kami memiliki sedikit keberuntungan pada gol pertama, namun gol kedua adalah pergerakan tim yang baik. Ini adalah malam yang besar dan kami berharap seperti ini lagi pada leg kedua,” lanjut Montolivo.

 

Peluang Barcelona sendiri tidak terlalu membahayakan penjaga gawang Milan, Christian Abbiati. Lini pertahanan yang baik adalah faktor Barca tidak bisa membuat peluang.

 

“Leo Messi tidak memiliki malam yang baik, tapi kami berharap dia (Messi) tidak dalam kondisi 100 persen baik di Nou Camp,”papar mantan pemain Fiorentina ini.

 

“Bertanding di Nou Camp mungkin akan menjadi pertandingan yang sama, hanya saja mungkin Barcelona akan menyerang dengan intensitas lebih. Kami harus sangat berhati-hati dan mencoba untuk melakukan serangan balik yang mematikan, karena itu salah satu cara untuk menghadapi tim seperti Barcelona,” cetus Montolivo.

(fir)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini