Share

Dukung Ridwan Kamil, Alumni ITB Sebar Tukang Cukur Gratis

Wisnu Praja , Okezone · Sabtu 04 Mei 2013 15:24 WIB
https: img.okezone.com content 2013 05 04 553 802231 lmscPHOTgm.jpg Tukang cukur yang disewa relawan ITB (Foto: Wisnu P/okezone)
A A A

BANDUNG- Relawan Alumni Institut Teknologi Bandung (ITB) punya cara tersendiri dalam memberikan dukungan bagi pasangan cawalkot dan cawawalkot Bandung Ridwan Kamil-Oded Danial. Mereka menyebar tukang cukur untuk mencukur rambut warga secara gratis.

Dengan cara seperti itu, masyarakat diharapkan bisa mengenal sosok atau cita-cita Ridwan Kamil membangun Bandung melalui pesan-pesan yang disampaikan para tukang cukur.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

"Cara seperti ini kami nilai efektif karena bersentuhan langsung dengan masyarakat," kata Koordinator Relawan Alumni ITB, Harry Waluyo, di Bandung, Sabtu (4/5/2013).

Kegiatan itu sudah berjalan sejak tiga pekan lalu yang dilakukan setiap Sabtu dan Minggu. Para tukang cukur juga membagikan cinderamata bagi yang menggunakan jasa cukur gratis.

"Kita akan terus melakukan ini sampai kampanye nanti. Rencananya Ridwan Kamil juga akan hadir langsung kalau pada saat masa kampanye nanti," jelasnya.

Total ada 10 tukang cukur yang disewa relawan ini. Setiap tukang cukur dibayar sekira Rp360 ribu per hari. Sebelum terjun, para tukang cukur dibriefing soal pengetahuan tentang Ridwan Kamil.

"Dan ternyata mereka juga menyukai sosok Ridwan Kamiln," ucapnya.

Hari ini, para tukang cukur disebar di kawasan Antapani dan Ujungberung. Untuk satu titik, ada dua tukang cukur yang siap melayani masyarakat.

Kegiatan itu mendapat antusiasme warga. Di RW 1 Simpang Sari, Kelurahan Sukamiskin, kecamatan Arcamanik, sudah 60 orang lebih yang menggunakan jasa tukang cukur gratis itu.

Mereka membawa peralatan sendiri. Khusus untuk kain yang menutupi badan orang yang dicukur, mereka menggunakan kain merah yang terdapat siluet wajah Ridwan Kamil.

Warga pun mengaku senang ada jasa tukang cukur gratis. "Lumayan, tidak usah keluarin duit buat cukur rambut," tutur Nenden (34).

(kem)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini