Share

Konsumsi Cabai Hindarkan Anda dari Penyakit Parkinson

Qalbinur Nawawi, Jurnalis · Jum'at 10 Mei 2013 14:56 WIB
$detail['images_title']
Makan cabai (Foto: Google)

BANYAK langkah preventif agar terhindar dari penyakit parkinson. Selain rutin olahraga, cara lainnya ialah dengan mengonsumsi cabai dalam menu harian Anda.

Hal ini karena kandungan dari cabai sebagai salah satu sayuran sehat sangat berguna bagi tubuh. Bila seseorang secara teratur mengonsumsi cabai maka secara efektif dapat menurunkan penyakit parkinson.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Parkinson sendiri adalah penyakit saraf kerusakan sel-sel otak yang menyebabkan lambat saat bergerak, lengan dan kaki selalu merasa kaku.

Para peneliti telah mengamati 490 responden yang baru saja didiagnosis penyakit parkinson, lalu membandingkannya dengan 644 orang yang tidak memiliki kondisi tersebut. Setelah itu, para responden diharuskan menjawab pertanyaan secara rinci bagaimana kebiasaan makan dan seberapa sering makan sayuran selama hidup mereka.

Para peneliti menemukan bahwa  cabai tidak hanya dapat menurunkan risiko parkinson, tapi juga semakin banyak seseorang mengonsumsi cabai, semakin besar juga manfaatnya bagi tubuh. Dijelaskan bahwa seseorang yang mengonsumsi cabai lima sampai enam kali dalam sepekan atau lebih, bisa memangkas kemungkinan risiko parkinson mereka sekira 50 persen, dibandingkan dengan mereka yang kurang.

Dengan demikian, tidak ada salahnya Anda sekarang  memasukkan cabai dalam menu harian Anda. Selain bisa menyehatkan badan, cabai dapat menjauhkan dari penyakit parkinson. (ind)

(tty)