Share

Bumil Flu, Bayi Berisikio Kena Bipolar?

Qalbinur Nawawi, Jurnalis · Jum'at 10 Mei 2013 12:42 WIB
$detail['images_title']
Bumil alami flu (Foto: Google)

SEKILAS, penyakit flu pada ibu hamil mungkin tak terlihat berbahaya. Namun kenyataannya apabila disepelekan, gangguan tersebut ternyata bisa membuat anak yang dilahirkan berisiko terkena bipolar (gangguan jiwa).

Adapun hal ini berdasarkan pernyataan Alan Brown penulis utama penelitian yang dipublikasikan oleh JAMA Psychiatry. Ia menjelaskan bahwa seorang bumil yang terkena flu selama kehamilan maka bayi mereka bisa meningkatkan empat kali kemungkinan terkena gangguan bipolar di kemudian hari.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Gangguan bipolar ini sendiri umumnya didiagnosis pada usia remaja atau umur 20-an dimana menyebabkan perubahan suasana hati yang drastis dari sedih sampai dengan senang.

Sementara itu, para peneliti di luar penelitian itu berpendapat bahwa risiko keseluruhan bipolar disebabkan oleh flu masih rendah. Menurut mereka, masih sekira tiga sampai empat persen kemungkinan si anak kelak akan mengalami gangguan tersebut.

Menanggapi pernyataan itu, Brown menjelaskan,"Kemungkinan risiko itu masih kecil. Saya memang belum berpikir para bumil harus meningkatkan kesadaran itu."

Dia pun menganjurkan para bumil untuk mengonsumsi obat flu yang diresepkan dokter, agar mengurangi kemungkinan mereka terkena gangguan ini. Demikian seperti dilansir Fox News. (ind)

(tty)