Share

Dul Tak Naik Kelas, Ahmad Dhani Maklum

Edi Hidayat, Okezone · Senin 09 September 2013 18:02 WIB
https: img.okezone.com content 2013 09 09 33 863218 59y5bPbamq.jpg Dul (foto: Twitter)
A A A

JAKARTA – Pihak SMP Bakti Mulia 400, Pondok Pinang, Jakarta Selatan, memiliki alasan kuat mengeluarkan Abdul Qodir Jaelani (Dul), putra ketiga pasangan Ahmad Dhani dan Maia Estianty.

Menurut kepala sekolah, Hadi Soewarno, M. Pd, sebenarnya Dul bisa mengikuti pelajaran. Namun, ketidakhadirannya di sekolah menjadi faktor utama penyebab personel Lucky Laki itu tidak naik kelas, hingga dikeluarkan.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

"Proses ketidaknaikan Dul sudah saya sampaikan ke orangtua, dan orangtuanya pun memaklumi. Yang jelas, progress Dul di sekolah kami itu sangat sulit," kata Hadi kepada wartawan, Senin (9/9/2013).

Setelah berkomunikasi dan menimbang, pihak sekolah pun memutuskan tidak menaikkelaskan Dul. Bahkan, orangtua Dul memutuskan menariknya dari sekolah, dan mengikuti home schooling.

"Guru memutuskan untuk tidak naik kelas, pihak keluarga memutuskan untuk menariknya. Rencananya, katanya pihak keluarga Dul akan diikutkan home schooling," tandasnya.

(gal)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini