Share

AALI Baru Serap Capex Rp700 M

Dani Jumadil Akhir , Okezone · Kamis 17 April 2014 18:25 WIB
https: img.okezone.com content 2014 04 17 278 972033 9H2Wf2023c.jpg Ilustrasi: (Foto: Reuters)
A A A

JAKARTA - Anak usaha PT Astra International Tbk (ASII), PT Astra Agro Lestari Tbk (AALI) menyatakan baru menyerap sekira 20 persen dana belanja modal (capital expenditure/capex) dari total capex Rp3-4 triliun tahun ini.

Direktur Keuangan AALI, Rudy Chen mengatakan, hingga kuartal I-2014 perseroan baru menyerap capex 20 persen atau Rp700 miliar.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

 

"Penyerapan dana belanja modal tahun ini masih didominasi untuk pengembangan perkebunan," ucap Rudy di Jakarta, Kamis (17/4/2014).

Rudy menambahkan, selain itu dana capex juga telah digunakan untuk pembangunan pengolahan pabrik pengolahan kelapa sawit (refinery) yang saat ini sedang dalam proses pembangunan terletak di Kalimantan ada dua dan satu di Sulawesi.

"Adapun sisanya dialokasikan untuk pembangunan infrastrukturnya," paparnya.

Menurut Rudy, sumber pendanaan capex ini dari kombinasi antara kas internal perusahaan ditambah oleh pinjaman perbankan yang telah diperoleh manajemen AALI dari beberapa Bank.

"Jadi, kami sekarang punya fasilitas dari 4 Bank sekitar USD397 juta, dan sudah kami tarik sekitar USD220 juta. Jadi masih sekitar USD175 juta yang akan dipakai untuk pendanaan capex tahun ini. Adapun sisanya nanti akan disumbang dari kas internal perusahaan," pungkasnya.

(rzy)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini