Share

OPEC Pertahankan Produksi Minyak 30 Juta Bpd

Widi Agustian , Okezone · Sabtu 19 April 2014 06:14 WIB
https: img.okezone.com content 2014 04 18 213 972235 OfMigFCZBd.jpg Ilustrasi: (Foto: Reuters)
A A A

JAKARTA - Suplai dan demand global untuk mentah diproyeksi akan tetap seimbang pada tahun ini. Dengan demikian, Organization of the Petroleum Exporting Countries (OPEC) tampaknya mempertahankan produksi eksistingnya.

"Melihat kondisi saat ini, kita melihat pasar relatif seimbang. Dan kami perkirakan hal ini akan tetap berlangsung sampai 2014," kata Sekretaris Jenderal OPEC Abdullah al Badri dilansir dari Reuters, Sabtu (19/4/2014).

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Dia menyebut, negara-negara yang tergabung dalam kumpulan pengekspor minyak tersebut menghasilan 30 juta barel per hari. Dan ini sesuai dengan target yang ditetapkan.

"Ini sesuai dengan yang dibutuhkan pasar," jelas dia.

Dia menyebut, permintaan dunia akan minyak mentah juga akan berkisar di 29 juta sampai 30 juta barel per hari. Artinya, dia akan menunda peningkatan kapasitas produksi.

(rzy)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini