Share

Harga Kondominium Mewah di Miami Naik 34%

Widi Agustian , Okezone · Minggu 20 April 2014 15:25 WIB
https: img.okezone.com content 2014 04 18 471 972366 3a5WdLZmXE.jpg (Foto : World Property Channel)
A A A

MIAMI - Harga properti di Miami, Amerika Serikat (AS) naik gila-gilaan. Harga hunian di kota ini mengalami kenaikan sampai 19 persen pada kuartal I-2014 (year on year).

Demikian berdasarkan data dari Doublas Elliman and Miller Samuel, dilansir dari CNBC, Minggu (20/4/2014).

Baca Juga: instalasi-interactivity-gaungkan-keselarasan-dalam-pameran-arch-id-2024

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Rata-rata harga rumah ada di USD244.000. Ini adalah harga tertinggi sejak krisis tahun 2008 lalu.

Sementara itu, volume penjualan mengalami kenaikan sebesar 4 persen, dan ini adalah level tertinggi sejak tahun 2006. Selanjutnya, properti yang ditawarkan ke pasar juga turun jumlahnya sampai 9 persen.

Properti mewah yang berkontribusi sampai 10 persen di Miami, juga menjadi sangat populer, Rata-rata harga rumah mewah naik sampai 34 persen (quartal to quartal). Harganya pun melejit naik menjadi USD2,7 miliar.

Penjualan rumah mewah di kota ini pun naik sampai 7 persen. Sementara untuk kondominium mewah juga mengalami kenaikan 16 persen, menjadi USD1,8 juta.

(wdi)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini