Share

Enam Fakta Diabetes Wajib Anda Tahu

Helmi Ade Saputra, Jurnalis · Jum'at 18 April 2014 11:12 WIB
$detail['images_title']
Tubuh gemuk (Foto: Google)

SEKALI saja terkena diabetes, maka seumur hidup Anda akan memilikinya. Tentu Anda masih bisa hidup dengan normal, namun harus memerhatikan diet dan kebugaran.
 

Namun, diabetes merupakan penyakit yang bisa dicegah. Oleh karena itu, Anda perlu melakukan beberapa penyesuaian dalam gaya hidup agar terbebas dari diabetes. Berikut beberapa fakta lain yang perlu Anda tahu tentang diabetes, sebagaimana dilansir Magforwomen.

 

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Banyak orang tidak tahu telah terkena diabetes

 

Jika merasa berada pada peningkatan risiko terkena diabetes karena kebiasaan makan, gaya hidup, atau bahkan riwayat keluarga, maka pastikan untuk melakukan pemeriksaan darah setiap bulan. Hal ini agar tidak terlambat untuk mengetahui bahwa Anda sudah terkena diabetes. Diabetes bisa disembuhkan dengan diet makanan yang tepat, olahraga, dan mengonsumsi obat-obatan.

 

Sebabkan masalah jantung dan kebutaan

 

Diabetes yang tidak diobati dapat menyebabkan masalah pada jantung dan kebutaan. Oleh karena itu, tetap menjalankan diet sehat dan seimbang, serta beraktivitas fisik agar terhindar dari diabetes.

 

Hati-hati dengan luka terbuka

 

Jika Anda penderita diabetes, maka harus berhati-hati dengan luka terbuka. Hal ini karena luka terbuka memakan waktu yang lama untuk menyembuhkannya dan ada kemungkinan terinfeksi, terutama kaki. Oleh karena itu, selalu gunakan alas kaki ke mana pun Anda pergi dan hati-hati ketika mencuci kaki.

 

Pilih operasi bariatrik jika obesitas

 

Bariatrik atau operasi penurunan berat badan adalah cara yang baik untuk mengontrol diabetes jika Anda obesitas. Namun, konsultasikan kepada dokter apakah operasi penurunan berat badan ini bisa menjadi pilihan terakhir bagi Anda.

 

Diabetes tipe-2 sering tanpa gejala

 

Anda mungkin telah menderita diabetes tipe-2 tetapi tidak mengetahuinya, karena memang hampir tidak ada gejala. Tetapi bila menderita diabetes tipe-1, Anda akan sering buang air kecil dan mudah lelah. Oleh karena itu, periksa ke dokter jika mengalami gejala-gejala tersebut.

 

Diabetes gestasional bisa menetap setelah persalinan

 

Jika terkena diabetes saat hamil masih ada kemungkinan terus berlanjut setelah persalinan. Memang ada juga diabetes akan hilang setelah persalinan, tetapi ada baiknya berolahraga dan mengatur pola makan yang sehat setelah persalinan.

(tty)