Share

Anugerah buat New Porsche 911 GT3

Azwar Ferdian, Okezone · Senin 21 April 2014 09:52 WIB
https: img.okezone.com content 2014 04 21 52 973150 rZ7Dncja20.jpg F: Porsche 911 GT3 (Inautonews)

MUNICH – CEO McLaren Martin Whitmarsh, menjadi pemuja Porsche 911 GT3 dan langsung mebeli satu unit saat pertama diluncurkan. 911 GT3 akan menjadi patokan McLaren dalam merancang mobil sport berikutnya.
 

Pujian dari Martin Whitmarsh ini bukan sekedar pujian semata. Buktinya, Porsche 911 GT3 baru saja diganjar dengan penghargaan sebagai World Performance Car 2014, di ajang New York Auto Show 2014.

 

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Dewan juri yang terdiri dari 69 jurnalis automotif memilih Porsche 911 GT3 menjadi mobil terbaik dunia urusan performa, menyisihkan mobil sport lainnya.

 

"Terpilih sebagai pemenang World Performance Car oleh juri global adalah hal yang sangat bermanfaat bagi kami," kata Detlev von Platen, Presiden dan CEO Porsche Cars North America seperti dikutip Autoevolution.

 

Diluncurkan tahun lalu, new Posrche 911 GT3 ini didukung oleh mesin besar 3,8 liter dengan daya 475 HP, dikawinkan dengan transmisi PDK tujuh percepatan. Teknologi rear-wheel steering memastikan 911 GT3 kompeten di tiap sudut, hingga mampu berakselerasi dari 0 ke 100 km/jam dalam 3,3 detik, dalam sebuah garis lurus.

 

Sayangnya, New 911 GT3 baru saja mendapat masalah, hingga pabrikan asal Jerman ini melakukan penarikan kembali dari peredaran. Beberapa unit 911 GT3 dilaporkan terbakar dan Porsche telah mengeluarkan recall dengan biaya yang sangat mahal, dimana mereka harus mengganti mesin buat 800 unit Porsche 911 GT3.

(zwr)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini