Share
Advertisement

Nasa Rayakan Hari Bumi dengan Selfie

Ramadhan Aditya , Jurnalis-Rabu 23 April 2014 16:57 WIB
Global Selfie.
Global Selfie.
A
A
A
CALIFORNIA - Badan Penerbangan dan Antariksa Amerika Serikat (NASA) mengajak seluruh warga dunia berpartisipasi dalam program bernama "Global Selfie" yang dikhususkan untuk memeringati hari Bumi.

Program ini meminta warga dunia untuk memotret dirinya sendiri, atau selfie, dengan sebuah kertas berisi tulisan yang menyatakan salam kepada NASA dan menunjukkan tempatnya berada di Bumi belahan mana. Program ini sama halnya dengan program "Wave at Saturn" yang dipromosikan oleh NASA pada tahun lalu.

Setiap orang bisa mengunduh template Global Selfie yang hanya tinggal menuliskan nama tempat di mana ia berada saat pengambilan potret selfie. Setelahnya, setiap orang yang memotret Global Selfie diminta untuk mengunggahnya di jejaring sosial apapun dengan tanda pagar #GlobalSelfie agar lebih mudah dikenali dan dicari.

Berdasarkan laporan i, Rabu (23/4/2014), foto-foto tersebut akan dikumpulkan dan digunakan sebagai menggambar mozaik berbentuk Bumi. Sampai saat ini sudah lebih dari 22 ribu foto #GlobalSelfie di Instagram. Ada pula yang mengunggahnya di Twitter, Google+, dan juga Facebook. Namun tampaknya kampanye Global Selfie ini tak begitu terlihat di Indonesia.
Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya
Topik Artikel :
Telusuri berita techno lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement