Share

Buka Jilbab, Marshanda Tak Takut Kehilangan Hak Asuh Anak

Alan Pamungkas, Okezone · Selasa 22 Juli 2014 21:42 WIB
https: img.okezone.com content 2014 07 22 33 1016611 eSQRVcfDH3.jpg Marshanda (Foto: Okezone)
A A A

JAKARTA - Beredarnya foto Marshanda tanpa jilbab tidak membuat pihaknya takut hal tersebut akan mengganggu proses perceraiannya dengan Ben Kasyafani. Terutama masalah hak asuh anak.

Kuasa hukum Marshanda, Afdal Zikri menjelaskan jika  permasalahan buka hijab tidak akan mempengaruhi masalah hak asuh untuk proses perceraiannya. (baca: Ben tak tahu siapa pengaruhi Marshanda buka jilbab)

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

"Tidak ada alasan melepaskan hijab akan kehilangan hak asuh anak," kata Afdal saat ditemui di Jakarta Pusat, Selasa (22/7/2014).

Lebih lanjut, Afdal menjelaskan jika keputusannya Marshanda untuk membuka jilbab di hadapan publik tidak ada kaitannya dengan masalah kejiwaan yang bisa mempengaruhi hak asuh anak. (baca: Ben tidak kaget Marshanda buka jilbab)

"Jilbab bukan masalah kejiwaan. Memakai atau tidak itu pilihan. Jangan sampai dipolitisir. Segala sesuatu itu berproses. Semua sudah dipikirkan dengan matang. Tidak ada hubungan dengan kejiwaan. Tapi murni ketegasan dia ingin melakukan sesuatu," lanjutnya.

Sidang cerai Ben dan Marshanda pun akan dilanjutkan pada tanggal 12 Agustus 2014.

(Edi)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini