Share

Dibayar Mahal, Steven Jam Ogah Manggung untuk Capres

Edi Hardian , Okezone · Selasa 22 Juli 2014 14:12 WIB
https: img.okezone.com content 2014 07 22 386 1016291 XP4mLhtGPw.jpg DIbayar mahal, Steven Jam Ogah Manggung untuk Capres (Foto: Edi/Okezone)
A A A

JAKARTA - Komunitas pencinta musik reggae Indonesia termasuk salah satu komunitas dengan jumlah anggota yang besar di Indonesia. Tidak jarang mereka kerap ditawari oleh para capres untuk ikut berkampanye.

Namun Steven Jam (dulu Steven And Coconut Treez) mengaku sempat menolak tawaran untuk berkampanye di masa-masa kampanye kemarin.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

"Enggak cuma satu (yang menawarkan), kalau cuma manggung, kita enggak masalah, tapi kalau yel-yel, orasi, entar dulu deh," ujar Steven saat dijumpai dikawasan Kebon Sirih, Jakarta, Senin (21/7/2014) malam.

Meskipun ditawari honor yang cukup besar untuk ikut kampanye, namun rupanya Steven tetap menolak lantaran ia tidak ingin komunitas reggae terpecah karena politik.

"Kalau bicara nafsu duniawi, ngiler juga digitnya, tapi mungkin kekuatan komunitas yang besar akhirnya lebih besar pengaruhnya, jadi dengan segala hormat tawarannya gue tampik," pungkas Steve.

Komunitas Reggae Indonesia yang dikomandoi oleh Steve sendiri menyerukan untuk tetap damai dan netral meskipun hari ini menjadi penentuan pengumuman pemenang antara kedua capres oleh KPU.

(rnp)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini