Share

Sebagai Perempuan, Beban Marshanda Lebih Berat

Evi Elfira, Okezone · Kamis 24 Juli 2014 03:00 WIB
https: img.okezone.com content 2014 07 23 196 1017073 wzBKxG22cT.jpg Beban Marshanda berat (Foto : Youtube)
A A A

PERUBAHAN penampilan yang terjadi pada Marshanda diperlihatkannya melalui video serta foto-foto di akun media sosial pribadinya. Video serta foto tersebut bukan merupakan pertama kali dibuat Marshanda.

 

Sebelumnya, Marshanda alias Chacha pernah mengunduh beberapa video di akun pribadinya. Ketika itu, dia menumpahkan perasaannya lewat lagu.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

 

Tindakan sama kembali dia lakukan baru-baru ini. Tak pelak mengundang respons dari masyarakat. Pasalnya, ibu satu anak ini tidak lagi menggunakan jilbab, bahkan memerlihatkan warna rambutnya yang merah menyala.

 

Psikolog ternama A. Kasandra Putranto mengatakan bahwa perubahan yang terjadi pada wanita merupakan hal wajar. “Wanita lebih sering berubah-ubah karena memiliki banyak beban, tidak sama dengan pria,” katanya melalui sambungan telefon kepada Okezone, Rabu (23/7/2014).

 

Hal ini dikarenakan beban hidup antara wanita dengan pria tidaklah sama. Misalnya, dalam bekerja, wanita cenderung berpindah-pindah karena kondisi sedang hamil, larangan dari suami, atau sebagainya untuk menyesuaikan dengan kebutuhan diri. Maka, perubahan yang cepat terjadi pada wanita adalah wajar, begitupun yang terjadi pada Chacha.

 

“Seringkali pilihan wanita berbeda dengan kondisi  yang ada. Maka dari itu, wanita lebih sering cepat berubah-ubah,” simpul pendiri Kasandra Associates ini.

(ftr)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini