Share

Gresik Punya Tradisi Lebaran Lelang Ikan

Winda Destiana, Jurnalis · Senin 28 Juli 2014 09:02 WIB
https: img.okezone.com content 2014 07 25 408 1018140 0ZKGbLDigx.jpg Gresik Punya Tradisi Lebaran Lelang Ikan (Foto:infogresik)

BANYAK tradisi lebaran dilakukan berbagai daerah. Salah satunya adalah di Gresik. Demi memanjakan wisatawan yang berdatangan, ada pasar bandeng di kota ini.  

Hal ini diucapkan Cumi MzToro, dirinya mengaku bahwa selama tiga hari sebelum dan sesudah lebaran akan ada pasar bandeng dimana masyarakat bisa membeli segala kebutuhan. Karena bentuk dari pasar ini sama seperti pasar malam.

 

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

“Ada yang unik dari pasar bandeng ini. Ada lelang bandeng dimana semua masyarakat antusias buat ke pelalangan ini. karena hasil jerih payah warga dilelang disini, terlebih ya ikan bandeng. Karena memang kebetulan Gresik dikenal sebagai tambak bandengnya,” katanya kepada Okezone belum lama ini.

 

Dikatakannya bahwa suasana disana saat ada pasar cukup ramai. Karena banyak warga ataupun wisatawan yang kebetulan berlebaran ikut meramaikan suasana. Bahkan diakui oleh travel blogger ini bandeng tersebut bisa sampai puluhan juta rupiah.

 

“Enggak ngerti bandeng seperti apa karena harganya bisa puluhan juta. Harganya fantastis banget,” katanya menambahkan.

 

Menurutnya, hampir semua rumah warga yang ada di Gresik saat lebaran memasak menu dari ikan bandeng. Karena memang sudah menjadi tradisi. Bahkan diklaim penduduk setempat lebaran tanpa bandeng di Gresik serasa tak berlebaran.

 

“Pokoknya harus ada bandeng deh. Kalo enggak ada, kayak enggak lagi lebaran gitu,” tutupnya.

(jjs)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini