Share
Advertisement

Hacker Retas Aplikasi Browsing Internet Explorer

Ahmad Luthfi , Jurnalis-Jum'at 25 Juli 2014 14:38 WIB
Hacker Retas Aplikasi Browsing Internet Explorer (Dok: Shutterstock)
Hacker Retas Aplikasi Browsing Internet Explorer (Dok: Shutterstock)
A
A
A
CALIFORNIA - Hacker baru-baru ini dikabarkan meretas Internet Explorer untuk mengungkap kecacatan keamanan. Eksploitasi ini dapat memaparkan kelemahan pada sistem keamanan dan perangkat lunak.

Dilansir Theguardian, Jumat (25/7/2014), hacker dan penjahat cyber menggunakan kecacatan dalam Internet Explorer buatan Microsoft untuk mencari komputer yang menjalankan software keamanan. Peneliti keamanan mengklaim, dengan kelemahan Internet Explorer, hacker dapat mengontrol komputer tersebut.

Peretasan ini memungkinkan pengintaian digital yang akan dilakukan dalam skala besar. Peneliti keamanan memperingatkan bahwa hacker dapat mengontrol komputer perusahaan, server web dan pengguna tanpa sepengetahuan mereka.

Hacker juga dapat mengungkap lubang keamanan dan memungkinkan penjahat cyber untuk menyerang komputer yang rentan. "Dengan mengetahui software keamanan apa yang ter-install, hacker dapat menentukan jika serangan mereka akan bekerja," ungkap Jaime Blasco, direktur perusahaan keamanan AlienVault.

Para hacker tidak hanya tertarik pada software keamanan. Mereka juga menyelidiki sistem perangkat lunak yang mungkin rentan, termasuk aplikasi PDF dan mencari celah untuk mengambil alih komputer.

"Mereka mengumpulkan informasi melalui Internet Explorer pada perangkat lunak yang berjalan pada komputer untuk menentukan software mana yang bisa diserang di masa depan," jelas Blasco.
Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya
Topik Artikel :
Telusuri berita techno lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement