Share

Lebaran, Pengusaha Ini Kirim 200 Parcel/Hari

Martin Bagya Kertiyasa , Okezone · Selasa 29 Juli 2014 12:22 WIB
https: img.okezone.com content 2014 07 28 320 1018912 uCC7JGiB6S.jpg Penjual parcel. (Foto: Nadya/Okezone)
A A A

JAKARTA - Masyarakat biasanya memberikan parcel pada kerabat, teman atau rekan sekantor mereka saat Hari Raya Idul Fitri. Oleh karena itu, penjualan parcel pun meningkat saat lebaran.

Pemilik Nabila Florist, Fahira Fahmi Idris, mengakui adanya peningkatan pada penjualan Parcelnya menjelang Lebaran tahun ini. Menurutnya, saat lebaran ini dia telah mengirim ribuan parcel.

Baca Juga: instalasi-interactivity-gaungkan-keselarasan-dalam-pameran-arch-id-2024

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

"Kebanyakan sih di Jakarta. Kita biasa mengirimkan ke Jabodetabek. Setiap hari itu ada 150-200 pengiriman parcel lah, totalnya sudah mencapai 7.500 parcel," kata dia kala dihubungi Okezone di Jakarta baru-baru ini.

Fahira melanjutkan, Nabila menyediakan berbagai macam jenis parcel, mulai dari harga Rp250 ribu sampai dengan harga Rp2 juta. "Tapi yang paling laku itu parcel seharga Rp250 ribu-Rp1,5 juta," tuturnya.

Dia menuturkan, untuk memberikan pelayanan dan produk yang memuaskan, Nabila secara ketat dan terus menerus melakukan pengawasan kualitas pada tiga tahap produksinya, yaitu bahan baku (raw material), proses pembuatan (designing), dan sentuhan akhir (finishing touch).

(mrt)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini