Share

700 Personel TNI & Polri Diterjunkan Atasi Kebakaran Hutan di Riau

Banda Haruddin Tanjung , Okezone · Kamis 31 Juli 2014 07:10 WIB
https: img.okezone.com content 2014 07 30 340 1019090 7za5bsFtMt.jpg 700 Personel TNI & Polri Diterjunkan Atasi Kebakaran Hutan di Riau (Foto: Antara)
A A A

PEKANBARU - Ratusan personel TNI dan polisi diterjunkan untuk atasi kebakaran hutan dan lahan di Riau yang terus meluas.

"Saat ini kita menerjunkan sebanyak 700 personil gabungan. Untuk Polri ada 500 personil, TNI AD 100 dan TNI AU 100 personil," kata Kepala Pusat Data Informasi dan Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Sutopo Purwo Nugroho.

Baca Juga: instalasi-interactivity-gaungkan-keselarasan-dalam-pameran-arch-id-2024

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Bedasarkan pantauan satelit Terra dan iAqua saat ini terdeteksi sebanyak 143 titik api yang tersebar di sejumlah kabupaten dan kota di Riau. Ironisnya, daerah paling parah terjadi di Kabupaten Rohil yang merupakan kampung halaman Gubernur Riau.

"Di Rohil ada 46 titik api, Dumai 35 Bengkalis 24 dan sisanya menyebar di kabupaten dan kota lainnya," lanjutnya.

Dampak dari kebakaran hutan dan lahan kini juga mempengaruhi jarak pandang diberbagai daerah lainnya di Riau.

"Saat Dumai dan Pelalawan sudah tertutup asap," ucapnya lagi.

BNPB jug sudah meminta gubernur dan bupati/walikota di Riau untuk meminpin langsung penanggulangan kebakaran "Pencegahan lebih efektif jika dibandingkan dengan pemadaman," tandasnya.

Berdaarkan data di lapangan

(crl)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini