Share

Lash Regrow, Bulu Mata Lentik dalam Tiga Pekan

Evi Elfira, Okezone · Rabu 20 Agustus 2014 16:10 WIB
https: img.okezone.com content 2014 08 20 195 1027341 C7MnZS1RQk.jpg Perhatikan tips sehat menggunakan bulu mata palsu (Foto: pureenvyspraytan)
A A A

UNTUK mendapatkan tampilan bulu mata yang lentik dan panjang, wanita biasanya menggunakan bulu mata palsu. Namun, terlalu sering menggunakan lem untuk menempelkan bulu mata palsu akan menimbulkan dampak negatif.

Memiliki bulu mata yang panjang dan lentik merupakan idaman wanita. Seringkali mereka menggunakan bulu mata palsu dan menggunakan lem untuk menempelkannya. Tahukah Anda, terlalu sering menggunakan lem bulu mata dapat memberikan efek buruk karena kandungan kimianya?

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Kini, wanita memiliki solusi untuk memilki bulu mata lentik dan panjang tanpa harus terus menggunakan bulu mata palsu. Klinik kecantikan Miracle Aesthetic Clinic telah meluncurkan Lash Regrow sebagai jawabannya. (Baca: Sukses Pikat si Dia dengan Bulu Mata Palsu)

"Kami bekerjasama dengan pabrik dari Korea untuk membuat produk yang bisa menumbuhkan bulu mata. Produk tersebut adalah Lash Regrow yang hanya bisa didapatkan di klinik Miracle," kata dr Lanny Juniarti, Presiden Direktur Miracle Aesthetic Clinic, saat peluncuran program CSR-nya di Restoran Harum Manis, Jakarta, Rabu (20/8/2014).

Ditambahkan dr Lanny, mata yang terlalu sering terpapar lem saat penggunaan bulu mata palsu dapat menyebabkan bulu mata rusak dan rontok. Karena itu, dia membuat produk bernama Lash Regrow sesuai dengan kebutuhan pelanggannya. (Baca: Bulu Mata Cetar Membahana Syahrini Sudah Enggak Zaman)

"Pemakaiannya pun mudah, cukup dioleskan seperti eyeliner di atas bulu mata. Dalam tiga minggu, hasilnya bisa terlihat," imbuh dr Lanny.

Lash Regrow dapat digunakan sampai jangka waktu tiga bulan. Diakui dr Lanny, sudah banyak artis yang menggunakan produk seharga Rp420 ribu per buahnya ini. (Baca: Pilih Bulu Mata Palsu Alami & Lentik)

(ftr)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini