Share

JYJ Tampil di Pembukaan Asean Games 2014

Christine Hermelina, Okezone · Jum'at 22 Agustus 2014 08:12 WIB
https: img.okezone.com content 2014 08 21 386 1027774 BtS8xAgXo4.jpg JYJ Tampil di Pembukaan Asean Games 2014 (Foto: Soompi)
A A A

SEOUL – Setelah mengalami konflik dengan panitia penyelenggara, Jaejoong, Yoochun, dan Junsu yang tergabung dalam trio JYJ dipastikan akan tampil dalam upacara pembukaan ajang akbar Asean Games 2014 di Incheon.

Kepastian yang diumumkan pihak agensi JYJ, C-JeS Entertainment, tersebut mengatakan JYJ akan hadir dan tampil dalam upacara pembukaan Asean Games 2014 di Incheon pada 19 September.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Ketiganya akan menyanyikan lagu resmi Asian Games, "Only One", di Incheon Asiad Main Stadium.

“Ketika JYJ dilantik sebagai duta kehormatan Asean Games, kami berjanji bahwa JYJ akan tampil pada upacara pembuka dan penutup, namun di akhir diskusi, kami hanya akan membawakan satu lagu sebelum laga terakhir pada saat upacara pembukaan.” Demikian seperti dilansir Mwave.

Perlu diketahui, JYJ telah memenuhi semua tugas mereka sebagai duta kehormatan Asean Games sejak februari 2013 dengan melakukan berbagai kegiatan seperti rekaman lagu dan berpartisipasi dalam video dan iklan promosi Asean Games. Namun, pada Juli, panita Asean Games Incheon merilis daftar penampil untuk upacara pembuka dan penutup, dan nama JYJ tidak termasuk dalam daftar.

Tak tinggal diam pihak agensi pun segera menjelaskan apa yang terjadi lewat sebuah pernyataan yang dirilis pada 1 Juli. “Dalam pertemuan bulan lalu, panitia penyelenggara menanyakan apakah JYJ dapat hadir dalam konferensi pers, yang akan membahas mengenai upacara pembuka dan penutup. Kami mengatakan kami akan hadir setelah mengatur jadwal para member. Panitia tidak menghubungi kami setelah itu, dan kami tidak menerima pemberitahuan apapun tentang konferensi pers yang digelar hari ini.”

(rnp)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini