Share

Gunung Talamau di Sumbar Longsor, 50 Hektare Sawah Tertimbun

Rus Akbar , Okezone · Jum'at 22 Agustus 2014 16:09 WIB
https: img.okezone.com content 2014 08 22 340 1028483
A A A

PADANG - Tanah longsor terjadi di Gunung Talamau, tepatnya di Jorong Paroman, Nagari Sinurui, Kecamatan Talamau, Kabupaten Pasaman Barat, Sumatera Barat, Jumat (22/8/2014) sekira pada pukul 12.30 WIB. Akibatnya, puluhan hektare sawah dan kebun tertimbun.

“Longsor ini mendadak. Padahal seharian tadi tidak hujan, hanya malam saja hujan. Kalau nanti hujan mungkin akan lebih parah lagi,” kata Kepala UPTD Badan Pengembangan Benih Palawija Talamau, Junaidi, kepada Okezone.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Material longsor menimbun 50 hektare sawah yang dua pekan lagi seharusnya dipanen. Selain itu, sekira 15 hektare kebun karet dan kakao juga ikut tertimbun.

“Ada 100 ekor ternak bebek dan ayam ikut tertimbun bersama dengan pondok-pondok warga,” ujarnya.

Ia belum mengetahui pasti apakah ada warga yang menjadi korban. Pasalnya saat kejadian masyarakat sedang Salat Jumat.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Pasaman Barat, Asgiarman, mengatakan, pihaknya belum menerima laporan adanya korban.

"Kami belum tahun ada korban jiwa. Saat ini petugas sedang menuju ke lapangan untuk melihat lokasi,” pungkasnya.

(ton)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini