Share

Polresta Medan Ambil Alih Kasus Perampokan Bank Muamalat Krakatau

Akbar Dongoran , Okezone · Sabtu 23 Agustus 2014 07:10 WIB
https: img.okezone.com content 2014 08 23 340 1028733 gdYHYR4Ae1.jpg Bank Muamalat Krakatau disatroni derampok, Rp279 juta raib (Foto: Akbar Dongoran/Okezone)
A A A

MEDAN - Polresta Medan mengambil alih kasus permapokan terhadap Kantor Cabang Pembantu (KCP) Bank Muamalat Krakatau, yang terjadi Jumat 22 Agustus 2014 malam. Sebelum kasus perampokan tersebut, ditangani oleh Mapolsekta Medan Timur.(Klik: Bank Muamalat Krakatau Disatroni Perampok, Rp279 Juta Raib)   

 

Hal tersebut ditegaskan Kapolresta Medan, Kombes Pol Nico Afinta Karokaro, Sabtu (23/8/2014) dini hari.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

 

“Iya kita ambil alih agar penanganannya lebih komprehensif. Sehingga pengejaran terhadap pelaku bisa lebih cepat dilakukan,” ujar Nico.

 

Nico menambahkan, saat ini pihaknya masih melakukan olah tempat kejadian perkara. Termasuk mempelajari aksi pelaku, melalui kamera pengintai (CCTV) yang ada di bank tersebut.

 

“Kita sudah menyita rekaman CCTV-nya. Dan ini sedang kita mempelajari motif, dan mengidentifikasi pelakunya,”tutup Nico.

 

Aksi perampokan terhadap KCP Bank Muamalat Krakatau ini sendiri diduga dilakukan oleh perampok profesional. Bagaimana tidak, pelaku yang hanya berjumlah dua orang, berhasil menggondol uang tunai senilai Rp279 juta dari brankas bank dan melarikan diri, hanya dalam waktu kurang dari 5 menit.

(hol)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini