Share

IFF 2014 Satukan Fashion Malaysia dan Indonesia

Raiza Andini, Okezone · Rabu 27 Agustus 2014 14:40 WIB
https: img.okezone.com content 2014 08 27 29 1030530 wzyEkLJ04h.jpg IFF 2014 satukan fashion malaysia dan indonesia (Raiza/Okezone)
A A A

ACARA tahunan garapan Dato’ Raja Rezza Shah dari Malaysia di Islamic Fashion Festival 2014 berlangsung meriah. Acara yang berlangsung di Padang, Sumatera Barat ini dihadiri para tamu ternama termasuk petinggi negara dari Malaysia.

Para tamu yang hadir di gala dinner IFF 2014 ini masing-masing berpenampilan mewah dan klasik. Petinggi negara asal Malaysia dan Indonesia bergaya elegan dengan busana adat yang menjadi ciri budaya masing-masing. Salah satunya dengan mengenakan songket Pandai Sikek dan Malaysia mengenakan baju kurung.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Yenny Wahid dan Dewi Motik tampak hadir pada gala dinner Islamic Fashion Festival 2014, keduanya kompak mengenakan songket ciri khas Minangkabau. Tak mau kalah dengan gaya berbusana orang Indonesia, tamu dari Malaysia datang kompak dengan baju kurung khas melayu yang sama dengan kultur Indonesia.

Ada yang menarik pada acara yang berlangsung megah ini, para pria dari dua negara ini terlihat sangat menarik dengan setelan busana adat melayu. Memakai kopiah dan celana panjang yang ditambah kain songket atau tenun.

Acara ini berhasil menyatukan songket dan baju kurung dalam satu acara. Meski Malaysia dan Padang memiliki kedekatan emosional dan adat istiadat yang hampir sama, namun keduanya mampu menampilkan ragam budaya satu sama lain.

(ren)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini