Share

Cara Unik Usir Bosan saat Delay Pesawat

Dewi Kania, Okezone · Kamis 28 Agustus 2014 20:14 WIB
https: img.okezone.com content 2014 08 28 407 1031250 ZEN8VjBsw5.jpg Cara Unik Usir Bosan saat Delay Pesawat (Foto:CNN)
A A A

TERJEBAK delay membuat penumpang bosan menunggu kepastian jadwal penerbangan. Namun banyak ulah aneh serta menghibur yang dilakukan wisatawan. Penasaran?

Semua ulah mereka sebenarnya mengganggu kenyamanan penumpang lain. Nah, berikut ulah aneh yang dilakukan beberapa penumpang dilansir CNN Travel.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Buat video lipsing lagu

Richard Dunn seorang wisatawan yang terjebak semalam di Bandara Internasional Las Vegas membuat video lipsing Celine Dion berjudul "All by Myself". Dia menganggap cara itu ampuh untuk mengusir kebosanan saat terkena delay penerbangan.

Bermain bola di dalam gedung terminal

Ada-ada saja ulah unik dilakukan sekelompok wisatawan yang terjebak delay di dalam George HW Bush Airport Texas. Mereka tiba-tiba bermain bola di dalam gedung terminal bandara saat hendak pergi menyaksikan Piala Dunia 2014 di Brasil beberapa waktu lalu.

Menjadi badut untuk menghibur penumpang lain

Terkadang, menghibur seseorang saat bosan di perjalanan menjadi bagian penting. Salah satunya penumpang wanita bernama Nick Holyoake menggunakan balon kuning berwujud emoticon senyum berjalan-jalan di hadapan penumpang lain di Bandara Stansted London untuk mengusir kebosanan saat terjebak delay.

Bersantai di lounge ternyaman

Ada beberapa bandara memanjakan penumpang yang terjebak delay untuk bersantai di dalam lounge nyaman, seperti CIP Lounge di Istanbul Ataturk Airport.

Di dalamnya terdapat simulator golf di antara banyak fasilitas yang memikat wisatawan. Tidak hanya itu saja, para penumpang dapat berenang sejenak di kolam renang milik atau bermain biliyar lounge tersebut. Seru bukan?

(jjs)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini