Share

Cak Imin Ngaku Siap Pimpin PKB Lagi

Nurul Arifin , Okezone · Sabtu 30 Agustus 2014 16:05 WIB
https: img.okezone.com content 2014 08 30 339 1032006 w6MpEzPed9.jpg Muhaimin Iskandar
A A A

SURABAYA- Meski disebut-sebut sebagai calon terkuat untuk menjabat sebagai Ketua Umum lagi, Muhaimin Iskandar tetap memberikan kesempatan kepada kader PKB yang lain untuk bersaing di Muktamar.

"Sebagai Ketua Umum incumbent saya membuka diri seluas-luasnya kepada kader PKB untuk menyampaikan aspirasi baik Syuro maupun Tanfidz. Saya sendiri memang dimunculkan beberapa DPW dan Saya sendiri belum merasa resmi. Belum ada pencalonan," kata Cak Imin usai acara Pra Muktamar dengan Majelis Permusyawaratan Wilayah (MPW) di Surabaya, Sabtu (30/8/2014).

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Muhaimin menyatakan siap menjadi Ketua Umum jika dibutuhkan untuk menata partai agar tidak terjadi konflik serta budaya money politic.

Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Menakertrans) RI juga memastikan bahwa dalam Muktamar ini, tidak ada konflik.

Dalam Agenda Muktamar, lanjutnya, salah satunya memilih pengurus periode 2014-2019. Dalam hal ini diatur dengan tata tertib dan AD/ART partai. "Tahapannya ada pencalonan baru pemilihan. Saya sendiri belum ada pencalonan. Hanya saja beberapa DPW yang mencalonkan. Semua terserah peserta muktamar," tukasnya.

Ketika disinggung soal Kabinet Jokowi-JK yang tidak boleh rangkap jabatan, Muhaimin mengaku tidak mempermasalahkan. Pasalnya, ketika Muktamar memintanya menjadi Ketua Umum lagi tidak bisa mengelak.  "Jika DPW-DPW menghendaki saya sebagai Ketua Umum, tentu sebagai Kader saya tidak bisa mengelak," pungkasnya.

(ugo)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini