Share

Jelas MDG's, Masih Ada Perbedaan Data AKI

Helmi Ade Saputra, Jurnalis · Sabtu 30 Agustus 2014 16:08 WIB
$detail['images_title']
Menkes: Terdapat Perbedaan Data Terkait AKI (Foto: Dok Okezone)

ANGKA Kematian Ibu (AKI) merupakan salah satu target Millenium Development Goal (MDG's) yang harus dicapai Indonesia pada tahun 2015. Namun, jelang akhir MDG's terdapat perbedaan data mengenai AKI di Indonesia.

Hal tersebut seperti diutarakan oleh Menteri Kesehatan RI, dr. Nafsiah Mboi, Sp. A, usai pelantikan Sekretaris Jenderal Kementerian Kesehatan. Menurut Nafsiah Mboi,  Angka kematian ibu berdasarkan SDKI tahun 2012 dikatakan meningkat, yakni menjadi 359/100.000 kelahiran hidup.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

"Berdasarkan SDKI tahun 2012, angka kematian ibu dikatakan meningkat 359 per 100.000 kelahiran hidup, berarti kita tidak akan capai," ujarnya di Gedung Kemenkes, Kuningan, Jakarta Selatan, belum lama ini.

Namun, Nafsiah mengatakan bahwa mengenai target angka kematian ibu di Indonesia mempunyai harapan. Hal ini karena menurut World Health Statistic, ternyata pada tahun 2012 angka kematian ibu di Indonesia 190/100.000 kelahiran hidup.

"Berarti kita akan capai. Jadi, kita masih akan bahas yang mana kita percaya, data internasional atau data SDKI, jadi kita akan sepakati itu dulu," tuturnya.

"Begitu juga dengan angka kematian bayi dan sebagainya, kalau menurut World Health Statistic itu Indonesia mencapai," tutupnya.

(fik)