Share

Satu Lagi Pemain Chelsea Gabung Milan

Fajar Anugrah, Okezone · Senin 01 September 2014 10:02 WIB
https: img.okezone.com content 2014 09 01 47 1032464 6Ld1eG55Lw.jpg Marco van Ginkel (kanan). (Foto: Reuters/Touissant Kluiters)
A A A

MILAN - Setelah Fernando Torres resmi berseragam AC Milan, kini satu lagi pemain Chelsea yang bergabung dengan Rossoneri.

Fernando Torres dipinjam Milan dengan durasi dua musim. Kedatangan penyerang timnas Spanyol itu ke San Siro diharapkan bisa mendongkrak performa lini depan Milan.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Manajemen Milan mengakui sempat menjalani negoisasi yang panjang dengan Torres. Diduga pembicaraan itu mengenai soal penurunan gaji Torres nantinya di Milan. Selama membela The Blues, Torres diketahui menjadi salah satu pemain dengan gaji terbesar, sekitar 13,9 juta Pounds semusim. Jumlah yang signifikan untuk pemain dengan usia 30 tahun dan jarang bermain.

Sukses mendaratkan mantan penyerang Atletico dan Liverpool itu, Milan kembali kedatangan pemain Chelsea. Kali ini adalah gelandang berpaspor Belanda, Marco van Ginkel, seperti dimuat di Sporstmole, Senin (1/9/2014).

Van Ginkel bergabung ke Stamford Bridge dari klub Belanda, Vitesse Arnhem pada Juli 2013 lalu. Namun gelandang berusia 21 tahun itu hanya bermain sebanyak enam kali. Cedera ligamen yang mengharuskannya istirahat enam bulan menjadi faktornya.

Musim ini pun Van Ginkel belum tentu jadi pilihan Jose Mourinho. Kedatangan Cesc Fabregas menjadi penghambat karier pemain yang pernah membela Timnas U-19 dan U-21 Belanda itu. Melihat bakat yang dimiliki dan untuk memberikan kesempatan bermain lebih sering, Chelsea bersedia meminjamkan Van Ginkel ke Milan.

Namun kedua klub tidak merinci biaya peminjaman dan gaji Van Ginkel saat di Milan.

(FAP)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini