Share

Awal 2015, Big Bang dan TVXQ "Bertarung" di Jepang

Christine Hermelina, Okezone · Rabu 03 September 2014 00:24 WIB
https: img.okezone.com content 2014 09 02 386 1033316 TrpDKi7B6K.png Awal 2015, Big Bang dan TVXQ "Bertarung" di Jepang (Foto: Soompi)
A A A

SEOUL – Dua boy group besar asal Korea Selatan, Big bang dan TVXQ, akan bertarung memenangkan hati publik Jepang dalam konser Dome Tours pada awal tahun depan.

Baik Big Bang maupun TVXQ dijadwalkan menggelar konser dalam beberapa Dome, stadium super besar milik Jepang, yang mampu menampung lebih dari 45 ribu kursi, di sepanjang akhir tahun ini dan awal 2015. Untuk itu keduanya telah mengumumkan bahwa konser ‘Dome’ yang akan digelar di sejumlah daerah seperti Tokyo, Nagoya, Hukuoka, dan Sapporo akan menjadi konser skala nasional.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Big Bang dijadwalkan memulai tur mereka di Nagoya pada November dan akan berlanjut di sepanjang Desember, dengan menggelar 11 konser di lima kota berbeda. Sementara TVXQ akan memulai tur mereka pada Februari 2015 dan akan berlanjut hingga akhir Maret, mempersembahkan 12 konser.

‘Pertarungan’ konser ‘Dome’ ini pun semakin menarik karena Big Bang telah dinobatkan sebagai grup luar-Jepang pertama yang menggelar Dome Tours dalam dua tahun berturut-turut dan TVXQ juga pernah memenangkan penghargaan sebagai artis Korea pertama yang tampil di lima kota dan venue berbeda pada 2013 silam.

Sementara itu, berita seputar comeback-nya Big Bang memang sudah lama tersiar. Namun, belum ada yang dapat memastikan kapan grup asuhan YG Entertainment tersebut akan melakukan comeback dan sang leader, G-Dragon, pun meminta maaf.

“Rasanya sudah lama sejak Big Bang terakhir kali merilis album. Saya sibuk bermain daripada menggarap album, jadi kami tak bisa (melakukan comeback secepatnya). Saya minta maaf. Namun, saya akan bekerja giat dan berusaha sebaik mungkin, agar kami bisa merilis sebuah album tahun ini.” Ungkap G-Dragon dalam konser YG Family seperti dilansir Kpopstarz, Selasa (2/9/2014).

(rnp)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini