Share
Advertisement

Google Serius Rilis Smartphone Android Murah

Ahmad Luthfi , Jurnalis-Selasa 02 September 2014 10:36 WIB
Google Serius Rilis Smartphone Android Murah (Foto: Arstechnica)
Google Serius Rilis Smartphone Android Murah (Foto: Arstechnica)
A
A
A
CALIFORNIA - Google pada Juli 2014 mengungkap proyek pengembangan smartphone murah untuk pengguna di negara berkembang. Perusahaan mengungkap proyek Android One untuk pasar India.

Dilansir Arstechnica, Selasa (2/9/2014), produk telefon genggam murah ini tidak asal dibanderol terjangkau, tetapi juga menawarkan spesifikasi mumpuni. Perusahaan raksasa internet ini mengirimkan undangan untuk pers di India terkait peluncuran Android One.

Dengan undangan ini, perusahaan yang berkantor pusat di Mountain View ini serius dalam mendukung penetrasi smartphone murah di negara dengan jumlah penduduk terbesar. Event tersebut akan digelar pada 15 September 2014.

Tujuan dari proyek Android One ialah memberikan smartphone harga terjangkau berkualitas tinggi. Di mulai di India, Google juga tampaknya akan menarget untuk negara berkembang lainnya.

Menurut perusahaan produsen smartphone lokal di India, Micromax, Karbonn dan Spice, perangkat dengan OS robot hijau ini bisa dijual dengan harga USD115 atau sekira Rp1,3 jutaan dan USD165 atau sekira Rp1,9 jutaan.
Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita techno lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement