Share

Dubai Bangun Pulau Buatan Senilai Rp16,7 T

Meutia Febrina Anugrah , Okezone · Selasa 16 September 2014 11:12 WIB
https: img.okezone.com content 2014 09 16 471 1039717 JpN5qaVgur.jpg Dubai Bangun Pulau Buatan Senilai Rp16,7 T (Foto : ABC)
A A A

DUBAI - Pengembang properti Dubai Atlantis Resort mengumumkan akan membangun pulau buatan yang berlokasi di pinggir pantai Dubai. Tak tanggung-tanggung, pengembang properti ini menganggarkan USD1,4 miliar atau Rp16,7 triliun untuk membangun pulau berbentuk kelapa ini.

Seperti dilansir ABC, Selasa (16/9/2014) pembangunan pulau buatan ini dilakukan Dubai untuk mengkerek pendapatan negara dari sektor pariwisata. Seperti yang diketahui, Dubai sebelumnya juga telah memiliki pulau buatan yang diberi nama Palm Island. Pulau ini terkenal merupakan basisnya kalangan tajir dunia.

Baca Juga: instalasi-interactivity-gaungkan-keselarasan-dalam-pameran-arch-id-2024

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Di dalam pulau ini nantinya akan dibangun sebanyak 800 kamar hotel dan 250 perumahan mewah dalam bentuk resor. Semua bangunan ini nantinya akan dibalut dengan arsitektur modern yang akan berhadapan langsung dengan pemandangan cantiknya pantai di Dubai. Proyek ini nantinya akan dikelola oleh Investment Corporation of Dubai (ICD) dan Kerzner International Holdings.

"Pembangunan resor ini merupakan investasi masa depan bagi Dubai. Dan ini juga merupakan komitmen dari ICD untuk mendukung sektor perhotelan di Dubai yang juga merupakan kunci untuk perekonomian Dubai," kata Direktur Eksekutif dan CEO ICD, Mohammed Ibrahim Al Shaibani.

Selain menggarap proyek resor, ICD juga memiliki saham di maskapai terbesar di Timur Tengah, Emaar Properties, dan menara tertinggi di dunia, Burj Khalifa.

Dubai merupakan salah satu kota di Uni Emirat Arab (UEA) yang telah mengukuhkan posisinya sebagai destinasi bagi kalangan tajir dunia. Sektor pariwisata merupakan lumbung pendapatan utama bagi UEA, dan kini tengah mempersiapkan diri menjadi tuan rumah pada ajang Wolrd Expo pada 2020 mendatang.

(wdi)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini