Share

Mazda Tawarkan VX-1 Transmisi Otomatis

Septian Pamungkas, Okezone · Minggu 21 September 2014 06:11 WIB
https: img.okezone.com content 2014 09 20 52 1041921 xPxL3rdgzt.jpg F: Mazda VX-1 R A/T (Septian P / Okezone)

JAKARTA - PT Mazda Motor Indonesia (MMI) akhirnya menghadirkan varian transmisi otomatis untuk produk small multi-purpose vehicle (MPV) Mazda VX-1. Peluncuran dilakukan di ajang Indonesia International Motor Show 2014 di JIExpo Kemayoran, Jakarta.

Selain memenuhi permintaan pasar, model baru ini dihadirkan untuk memberikan kenyamanan dan kemudahan berkendara. Seperti diketahui, saudara kembar Suzuki Ertiga ini sebelumnya hanya ditawarkan dengan mesin bertransmisi manual.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

"Mazda berinisiatif menghadirkan varian terbaru Mazda VX-1 transmisi otomatis yang menawarkan kenyamanan dan kemudahan berkendara untuk keluarga," President Director PT Mazda Motor Indonesia, Keizo Okue di Jakarta baru-baru ini.

Hadirnya model baru ini tentu melengkapi jajaran anggota keluarga Mazda VX-1. Varian matik yang diberi label R AT, menemani dua varian sebelumnya yakni VX-1 V Metro dan R Metro. .

Dari segi desain tidak banyak yang berubah pada model baru ini. Ubahan hanya terjadi pada desain grill dan penambahan emblem AT di sektor buritan. Mesin yang diadopsi juga tetap sama yakni 1.4 liter DOHC 16 Valve VVT bertenaga tenaga 95 dk pada 6.000 rpm dengan torsi 130 Nm pada 4.000 rpm.

Mazda VX-1 R AT ditetapkan sebagai varian tertinggi dengan rentang harga yang ditawarkan mulai dari Rp 187,6 juta sampai Rp 215,6 juta.

(ian)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini