Share

World Bank: Penduduk RI Rentan Jatuh Miskin

Selfiani Hasanah , Okezone · Selasa 23 September 2014 10:48 WIB
https: img.okezone.com content 2014 09 23 20 1043011 KN00V4EjZ2.jpg World Bank: Penduduk RI Rentan Jatuh Miskin (Ilustrasi: Okezone)
A A A

JAKARTA – Sekira 68 juta penduduk Indonesia rentan jatuh ke jurang kemiskinan. Sebab, pendapatan mereka hanya sedikit lebih tinggi dibandingkan dengan keluarga miskin.

"Sehingga ketika ada guncangan ekonomi seperti jatuh sakit, bencana, atau kehilangan pekerjaan, dengan mudah dapat membuat mereka kembali jatuh miskin," ujar Kepala Perwakilan Bank Dunia untuk Indonesia Rodrigo A Chaves saat ditemui di Usmar Ismail, Jakarta, Selasa (23/9/2014).

Baca Juga: instalasi-interactivity-gaungkan-keselarasan-dalam-pameran-arch-id-2024

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Dirinya juga menambahkan, kedua tantangan ini yakni penurunan kemiskinan yang melambat dan ketimpangan yang meningkat menjadi fokus konferensi Bank Dunia. Sementara secara umum, dia melihat penurunan kemiskinan di Indonesia terus melambat. Tingkat penurunannya hanya 0,7 persen pada 2012-2013.

"Ini tingkat penurunan kemiskinan terkecil dalam satu dekade terakhir," ujarnya.

Dirinya mengatakan, ketimpangan juga meningkat dalam beberapa tahun terakhir yang berpotensi menciptakan konflik sosial. Hal ini, menurutnya, akan mengurangi manfaat dari tingginya pertumbuhan ekonomi beberapa tahun terakhir.

“Pertumbuhan yang pada dasarnya berhasil mengurangi tingkat kemiskinan menjadi 11,3 persen pada 2014, dibandingkan dengan 24 persen pada 1999," jelasnya.

(rzy)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini