Share

Jogging Keliling Colloseum Cara Nikmati Keindahan Roma

Winda Destiana, Okezone · Selasa 23 September 2014 10:54 WIB
https: img.okezone.com content 2014 09 23 407 1043015 Dw2Yflhvf7.jpg Wisatawan jogging di sekitar Colloseum (Foto: traveller)
A A A

INGIN menemukan Roma dalam keadaan fit dan prima, kini wisatawan dari seluruh dunia mengambil tur jogging dari Colosseum menuju Vatikan.  

Kebanyakan wisatawan menikmati Roma masih dengan cara lama. Berkeliling bangunan bersejarah yang ada disana, ataupun menyantap kelezatan pizza tiada tara. Namun semua itu sudah kuno.

 

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Saat ini, wisatawan menginginkan suatu inovasi baru. Bagaimana mereka tetap sehat sambil mengeliligi kota yang terkenal akan Colloseumnya tersebut.

 

Dilansir dari Traveller, Selasa (23/9/2014) sebuah perusahaan perjalanan membuat panduan jogging sejak tahun 2012. Expatriat muda asal Swedia, Kristin Karstensdotter melihat celah lebar bahwa wisatawan menginginkan sesuatu yang segar. Akhirnya tercipta pula Maraton Roma yang kini semakin diminati oleh wisatawan dunia.

 

Maraton Roma ini dimulai dari jam 9 pagi, dimana kelompok yang berisikan wisatawan maksimal enam orang tersebut berkumpul di depan kastil megah di tepi Sungai Tiber. Barulah di jalan yang relatif kosong tersebut mereka bisa memulai tur keliling Roma sambil berlari.

(ren)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini