Share

Gaikindo Enggan Tanggapi Isu Penghapusan LCGC

Arief Aszhari, Okezone · Rabu 24 September 2014 09:14 WIB
https: img.okezone.com content 2014 09 24 52 1043478 0KJ0OXAPuU.jpg F: Gaikindo Enggan Tanggapi Isu Penghapusan LCGC (Okezone)

JAKARTA- Presiden terpilih, Joko Widodo, berencana untuk menghapuskan insentif pajak mobil murah ramah lingkungan (LCGC). Pasalnya, sejak masih menjadi Gubernur DKI Jakarta, pria asal Solo ini sudah menuding program LCGC salah kaprah, dan menjadi penyebab bertambahnya kemacetan di Ibu Kota.

Menanggapi hal ini, Ketua Gabungan Industri Kendaraan Bermotor (Gaikindo), Sudirman MR, masih enggan menanggapi hal tersebut. Pihaknya lebih memilih untuk menunggu bagaimana kebijakan tersebut berjalan.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

"Saya enggak komentar dulu, tunggu kebijakannya keluar, ini juga baru isu. Bahkan isunya juga saya denger dari teman-teman wartawan," papar Sudirman MR di Booth Daihatsu, Hall D JIexpo, Kemayoran, Jakarta Pusat.

Lebih lanjut pria yang juga menjabat sebagai Presiden Director Astra Daihatsu Motor (ADM) berharap, kedepannya Gaikindo sebagai asosiasi kendaraan bermotor di Indonesia tetap diminta masukan terkait kebijakan di industri automotif dalam negeri.

Sebagai informasi, program mobil yang dibanderol Rp100 juta ini cukup mendapatkan respon yang positif di tengah masyarakat. Hal ini bisa dilihat dari penjualan mobil murah sepanjang semester pertama tahun ini hingga menembus angka 85.643 unit.

(ian)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini