Share

Gagal ke Senayan, Priyo Akan Konsern di Golkar

Gunawan Wibisono , Okezone · Rabu 01 Oktober 2014 16:44 WIB
https: img.okezone.com content 2014 10 01 339 1046940 kM5xdRntMZ.jpg Mantan Wakil Ketua DPR Priyo Budi Santoso (Foto: Dok Okezone)
A A A

JAKARTA - Setelah gagal melenggang kembali menjadi anggota DPR periode 2014-2019 Priyo Budi Santoso memilih berkonsetrasi pada kegiatan-kegiatan kepartaian.

"Saya akan berkonsentrasi untuk ikut membesarkan partai (Golkar)," ujar Priyo di Gedung DPR RI, Senayan, Jakarta, Rabu (1/10/2014).

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Ketua DPP Partai Golkar juga berencana ikut ambil bagian dalam perebutan kursi Ketua Umum Partai Beringin tahun depan. Sebagaimana diketahui Aburizal Bakrie (Ical) akan habis masa baktinya pada 2015 mendatang. "Saya akan konsentrasi ke sana," jelasnya.

Kegiatan lain yang akan digeluti Priyo setelah pensiun sebagai anggota Dewan, mendirikan lembaga kajian, Pride Center, Priyo Budi santoso for Democracy Center.

Selain itu, mantan Wakil Ketua DPR itu mengaku akan kembali menekuni hobinya yang sudah cukup lama dia tinggalkan. "Menempatkan waktu sedikit untuk kesenangan saya yang susah saya lakukan. Saya ingin ke pegunungan, hiking," tuntasnya.

(ded)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini