Share

Mayat Mr X Mengapung di Sungai Aceh

Salman Mardira , Okezone · Rabu 01 Oktober 2014 14:21 WIB
https: img.okezone.com content 2014 10 01 340 1046860 KM0MFf1BKt.jpg Ilustrasi jenazah (foto: Salman Mardira/Okezone)
A A A

BANDA ACEH - Warga Banda Aceh dihebohkan dengan temuan sesosok mayat pria tanpa identitas yang mengapung di Krueng (sungai) Aceh. Jasad yang diperkirakan berusia 30-an tahun itu diduga terbawa arus sungai yang membelah Ibu Kota Provinsi Aceh itu.

Temuan mayat tersebut bermula dari kecurigaan petugas operator alat berat yang sedang bersiap mengeruk sungai itu, sekitar 100 meter arah timur Jembatan Simpang Surabaya, Rabu (1/10/2014) pagi. Benda mencurigakan itu mengapung dekat kapal tongkang pengeruk sungai.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

"Ketika didekati ternyata mayat, posisinya terlentang," kata seorang saksi mata, Adi.

Temuan itu langsung dilaporkan ke polisi. Dalam sekejap, sejumlah warga mulai berkerumun di pinggiran sungai untuk melihat jenazah itu, namun tak satupun di antara mereka yang mengenalinya.

Polisi bersama Tim SAR dan relawan PMI ikut berada di lokasi, menangkat mayat dari air ke kapal tongkang selanjutnya dimasukkan ke dalam kantong mayat dan dibawa ke Kamar Jenazah RSU Zainoel Abidin, Banda Aceh.

Saat ditemukan kondisi jenazah sudah mulai membengkak, diperkirakan telah meninggal lebih dari sehari kemudian dibawa arus hingga mengapung di dekat jembatan Simpang Surabaya.

Ciri-ciri mayat tersebut yakni berkulit sawo matang, rambut pendek lurus. Mengenakan celana jeans biru dongker dan kaos putih. Tak ditemukan kartu identitas di kantong celananya.

"Polisi sedang berupaya mengidentifikasi identitas korban," kata seorang polisi di Jajaran Polresta Banda Aceh yang ikut membantu proses evakuasi jenazah.

(ris)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini