Share

Pancasila Masih Sangat Relevan di Indonesia

Rachmad Faisal Harahap , Okezone · Rabu 01 Oktober 2014 12:04 WIB
https: img.okezone.com content 2014 10 01 373 1046780 uvLV6M1Aoq.jpg Pancasila masih sangat relevan untuk mengakomodasi keberagaman di Indonesia. (Ilustrasi: dok. Okezone)
A A A

JAKARTA - Indonesia merupakan negara yang multibudaya. Namun, keanekaragaman tersebut diakomodasi dengan sistem ideologi Pancasila yang memungkinkan warga Indonesia bisa tetap saling menghargai, menghormati dan bertoleransi.

Menurut Direktur Jenderal (Dirjen) Kebudayaan, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) Kacung Maridjan, hingga kini Pancasila masih sangat relevan diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

"Sebab, Pancasila diambil dari realitas kehidupan dan nilai-nilai keadilan," ujar Kacung, usai upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila di Monumen Pancasila Sakti, Lubang Buaya, Jakarta Timur, Rabu (1/10/2014).

Menurut Kacung, sebagai ideologi bangsa, penerapan Pancasila bertujuan mewujudkan rakyat yang adil dan makmur mengingat Indonesia merupakan negara yang besar.  Salah satu contohnya, adalah bagaimana Pancasila mewujudkan akses pendidikan dan kesehatan bagi masyarakat.

"Sesuai nilai-nilai Pancasila, harus ada kebijakan yang adil untuk masyarakat. Akses pendidikan bukan hanya untuk orang tertentu saja, tapi semua orang wajib mendapatkan akses tersebut," ungkapnya.

(rfa)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini