Share
Advertisement

iPhone 6 Tampilkan Hasil 49357 di AnTuTu

Advent Jose , Jurnalis-Senin 20 Oktober 2014 09:39 WIB
Ilustrasi iPhone 6 Tampilkan Hasil 49357 di AnTuTu (foto : Phonesreview)
Ilustrasi iPhone 6 Tampilkan Hasil 49357 di AnTuTu (foto : Phonesreview)
A
A
A
CUPERTINO – sebuah video di YouTube menampilkan pengujian Benchmark dari iPhone 6. Pengujian itu dilakukan menggunakan beberapa aplikasi seperti, AnTuTu 5, Basemark X 1.1, Basemark X OS II, GeekBench 3, GFX Bench, dan akhirnya 3D Mark.

Disitat Phonesreview, Senin (20/10/2014), dalam pengujian tersebut, melalui aplikasi AnTuTU 5, hasil yang mampu dibuat oleh smartphone terbaru Apple itu adalah 49357.

 Sedangkan menggunakan GeekBench 3, angka yang muncul adalah 1631 untuk single core dan 2919 untuk multi core.

Meski nilainya tidak sebesar dengan iPhone 6 Plus tetapi terjadi peningkatan diantara sejumlah perangkat Apple  yang lama, baik iPhone maupun iPad.

Seperti diketahui, iPhone 6 versi 4,7 inci memiliki spesifikasi seperti CPU dual core berkecepatan 1,4GHz dengan chipset A8 serta menggunakan GPU PowerVR GX6450.

(amr)

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita techno lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement