Share

Yamaha Kuasai Pasar Sulteng

Septian Pamungkas, Okezone · Kamis 23 Oktober 2014 10:00 WIB
https: img.okezone.com content 2014 10 23 15 1055878 yamaha-kuasai-pasar-sulteng-f4N3ktBoIG.jpg F: Yamaha Kuasai Pasar Sulteng (ist)

PALU - Sulawesi Tengah menjadi salah satu pasar yang penting bagi Yamaha Indonesia. Pasalnya penjualan motor Yamaha di wilayah ini paling tinggi dibanding kompetitor lainnya.

Berdasarkan informasi yang Okezone peroleh, pangsa pasar pabrikan berlambang garpu tala di Kota Teluk mencapai 60 persen.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Yamaha menguasai pasar hampir di semua lini. Di segmen sport, Yamaha V-Ixion memimpin dengan pangsa pasar hingga 70 persen. Sementara di segmen bebek, Jupiter Series menguasai 70 persen. Sedangkan segmen skutik diwakili oleh Mio J dengan pangsa pasar 45 persen.

Tingginya animo masyarakat terhadap produknya, Yamaha Indonesia pun menggelar seri penutup Yamaha Cup Race yang berlangsung akhir pekan lalu di sirkuit area Pantai Donggala, Palu.

"Yamaha ingin mengucapkan terimakasih kepada warga Sulteng atas kepercayaannya pada produk Yamaha. Terbuktinya Mio "Mau Irit Oke", Jupiter Z1 juara Indoprix, V-Ixion Raja Motorsport Indonesia dan keunggulan produk Yamaha lainnya yang dicintai masyarakat Sulteng." kata Supriyanto, Manager Motorsport Yamaha Indonesia.

(ian)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini