Share
Advertisement

Facebook Digugat karena Dituding Jiplak Aplikasi Room

Advent Jose , Jurnalis-Minggu 26 Oktober 2014 09:34 WIB
Ilustrasi Facebook Digugat Karena Jiplak Aplikasi ’Room’ (foto : Ubergizmo)
Ilustrasi Facebook Digugat Karena Jiplak Aplikasi ’Room’ (foto : Ubergizmo)
A
A
A

CALIFORNIA – Beberapa waktu lalu Facebook baru saja meluncurkan sebuah aplikasi pesan instan bernama Room. Namun, belakangan perusahaan yang telah mengkusisi WhatsApp itu diprotes karena dianggap menyalin ide aplikasi tersebut dari developer aplikasi Room inc.

”Kami yakin ini bukan sebuah kebetulan. Kami tidak memahami bagaimana perusahaan sebesar Facebook, yang tentunya memiliki pengacara yang andal, bisa merilis sebuah aplikasi dengan nama dan fitur yang sama dengan milik kami,” ucap Damien Rottemberg, co-founder dan CTO of Room.

Rottemberg juga menyatakan akan mempertahankan upaya-upaya yang telah mereka lakukan selama ini untuk mewujudkan Room. Seperti dikutip dari Ubergizmo, Sabtu (25/10/2014), ini bukan batu sandungan Facebook yang pertama dalam permasalahan aplikasi. Sebelumnya pengembang aplikasi FiftyThree juga menegur perusahaan asal California itu dengan kasus yang hampir mirip.

Hingga saat ini Facebook belum juga menanggapi tuduhan ini secara resmi. Seperti diketahui, Room adalah sebuah aplikasi anonim yang dapat digunakan untuk membuat ruang percapakan tanpa harus menyertakan identitas asli penggunanya.

Aplikasi ini diluncurkan pada Kamis (23/10/2014) dan baru terbit untuk platform iOS.

(ahm)

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita techno lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement