Share

Jokowi Bakal Buka Karnaval Gelar Budaya Rakyat

Dinno Baskoro, Jurnalis · Jum'at 31 Oktober 2014 22:24 WIB
https: img.okezone.com content 2014 10 31 406 1059643 jokowi-bakal-buka-karnaval-gelar-budaya-rakyat-NCF4uXiMqi.jpg Jokowi bakal buka karnaval Gelar Budaya Rakyat 2014 (Foto: Antara)
GELAR Budaya Rakyat 2014 siap dihelat untuk kali pertama. Selain festival wayang, ada juga karnaval yang bakal dibuka langsung Presiden Joko Widodo (Jokowi).


Masyarakat di Jakarta tidak perlu jauh-jauh mencari hiburan gratis dan menarik. Gelar Budaya Rakyat 2014 bisa menjadi pilihan tepat menghabiskan waktu bersama keluarga atau orang tercinta. Acaranya akan dihelat selama dua hari, Sabtu dan Minggu besok.

“Gelar Budaya Rakyat merupakan persembahan dari rakyat untuk menyambut para pemimpin baru. Tidak hanya Presiden dan Wakil Presiden, tetapi juga Ketua DPR, MPR, DPD, maupun dari kabinet,” tutur Eddie Wahyudi, Sekretaris Gelar Budaya Rakyat 2014 kepada Okezone di Gedung HighEnd, Jalan Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Kamis, 30 Oktober 2014.


Eddie Wahyudi dan Unggul K kunjungi redaksi Okezone (Foto: Arif/Okezone)

Gelar Budaya Rakyat, kata Eddie, dilaksanakan dengan tampilan semarak dan beragam dari berbagai daerah di Indonesia, ditunjang dengan aneka kreasi busana.

“Acara ini menampilkan wayang kulit dengan sinden dari empat negara, seperti Indonesia, Jepang, Amerika, dan Hongaria. Dengan begitu, diharapkan acara ini bisa dijadikan agenda rutin tahunan yang mendunia dan meningkatkan jumlah kunjungan wisatawan ke Indonesia,” jelasnya.

Adapun festival wayang akan digelar besok, mulai 19.00 WIB di lapangan Monas Jakarta. Sementara acara karnaval digelar Minggu pagi dengan rute dari Istana-Thamrin-Monas Jakarta.

“Bapak Joko Widodo (Jokowi) akan membuka sekaligus melihat karnaval. Beliau memberikan apresiasi positif terhadap acara yang mengusung tema budaya,” tambahnya.

Eddie menambahkan bahwa para peserta yang berpartisipasi cukup banyak.

“Target peserta karnaval 10 ribu orang. Saat ini yang sudah terdata sebanyak tujuh ribu orang. Mereka mewakili kalangan selebriti, marching band, komunitas-komunitas di Jakarta, desainer Adjie Notonegoro beserta model, dan lain-lain,” tutupnya.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(tty)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini