Share

Walau Rugi, Sea World Tetap Bayar Ancol

Utami Evi Riyani, Jurnalis · Sabtu 01 November 2014 20:02 WIB
https: img.okezone.com content 2014 11 01 406 1059868 walau-rugi-sea-world-tetap-bayar-ancol-f2Veoihtgg.jpg Sea world tetap bayar ancol (Foto: Okezone)

SEA World dan Ancol pernah dipertemukan di hadapan Polres Jakarta Utara pada bulan Oktober lalu. Dalam pertemuan antara kedua belah pihak itu, pihak Sea World mengaku mengerti isi perjanjian, yaitu untuk menyelesaikan BOT (Built Operate and Transfer). Namun masalah tidak berakhir di situ. Justru saat ini pihak Ancol sudah membawa kasus ini ke Mahkamah Agung (MA).

“Kami sedang menunggu untuk mediasi, karena Ancol menggugat ke MA. Tapi belum ada proses sidang,” ucap Teddy Sukmawinata, Humas Sea World kepada Okezone melalui sambungan telefon, belum lama ini.

Teddy mengatakan Sea World akan menyelesaikan transfer aset ketika Ancol mau memberikan jaminan kepada hak dan kewajiban masing-masing.

“Kami ingin jaminan kepada hak dan kewajiban masing-masing,” lanjut Teddy.

Sea World menginginkan kejelasan jaminan, setelah itu baru membuat kontrak dengan kesepakatan yang baru. Menurut Teddy, selama ini Sea World melakukan kerja sama sesuai dengan kewajiban.

“Beri jaminan perpanjangan kontrak dulu kepada kami, lalu bertemu dan buat kesepakatan Ancol mau berapa. Selama ini kami membayar terus apapun yang terjadi sama Sea World. Ancol juga nggak pernah tahu kan kalau Sea World rugi. Kami tetap bayar,” pungkasnya.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(ren)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini