Share

Produk Ekspor AHM Diproduksi di Pabrik Baru

Septian Pamungkas, Okezone · Jum'at 21 November 2014 16:26 WIB
https: img.okezone.com content 2014 11 21 15 1068966 produk-ekspor-ahm-diproduksi-di-pabrik-baru-4SLuyum2Gw.jpg F: Produk ekspor AHM diproduksi di pabrik baru (dok. AHM)

KARAWANG - PT Astra Honda Motor (AHM) mendirikan pabrik keempatnya di Kawasan Industri Indotaisei, Kota Bukit Indah, Karawang, Jawa Barat. Pabrik ini melengkapi tiga pabrik sepeda motor Honda yang sudah ada sebelumnya, yaitu yang berlokasi di Sunter, Pegangsaan, dan Cikarang.

Pabrik baru ini memiliki kapasitas produksi sebanyak 1,1 juta unit/tahun. Setidaknya lebih dari 3.000 tenaga kerja baru mengadu nasib di sini.

Dengan berdirinya pabrik baru ini, total kapasitas produksi AHM menjadi 5,3 juta unit/tahun dengan kemampuan menyerap lebih dari 22.000 karyawan.

Rencananya pabrik baru ini akan memproduksi produk yang akan dipasarkan diluar negeri. Tahun depan menjadi target yang ingin dicapai pabrikan berlambang sayap mengepak tersebut.

"Kami ingin membuat kontribusi kami bagi bangsa secara lebih nyata dengan menjajaki kemungkinan ekspor produk sepeda motor yang diproduksi di pabrik baru ini. Kami berharap tahun depan dapat terealisasi," terang Executive Vice President Director AHM Johannes Loman dalam keterangan resminya kepada Okezone, Jumat (21/11/2014).

Sebagai informasi, saat ini AHM memproduksi dan memasarkan produknya dengan dukungan sekitar 159 perusahan pemasok suku cadang, 29 main dealer dan 1.817 gerai penjualan, 3.646 gerai bengkel resmi atau Astra Honda Authorized Service Station (AHASS), 7.652 gerai toko spare part, dan ribuan gerai perusahaan pembiayaan yang membantu melayani kredit pembiayaan sepeda motor.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(ian)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini