Share

Petaka Kartu Kredit, Trik Hindari Gali-Tutup Lubang

Raisa Adila , Okezone · Minggu 23 November 2014 09:04 WIB
https: img.okezone.com content 2014 11 22 457 1069362 petaka-kartu-kredit-trik-hindari-gali-tutup-lubang-RhwSiGqNzE.jpg Memiliki kartu kredit bisa menjadi masalah besar kalau tidak bijak dalam penggunaannya. (Ilustrasi: creditsesame.com)
A A A

JAKARTA – Banyak yang menggunakan kartu kredit untuk menggali dan menutup lubang kebutuhan hidup. Waspadalah, sebab kartu kredit bisa menjadi petaka.

Namun, jangan khawatir. Kartu kredit tidak selamanya menjadi petaka asalkan nasabah mampu jujur kepada diri sendiri dan mampu mengendalikan keinginan untuk bertransaksi.

Ada siasat untuk menghindari petaka kredit. Apa sajakah? Berikut uraiannya, seperti dinukil dari about.com, Minggu (23/11/2014).

1. Hindari utang melebih dari kemampuan

Petaka kredit akan muncul ketika Anda transaksi kredit melebihi pendapatan. Banyak orang yang tidak sadar telah mengambil utang lebih dari kemampuan karena tidak benar-benar mempertimbangkan pendapatan dan pengeluaran saat transaksi. Jadi hindari transaksi berlebihan. Siasti dengan mengendalikan keinginan yang berlebihan. Fokuskan keuangan Anda berdasarkan kebutuhan bukan keinginan.

2. Jangan lari dari masalah keuangan

Melarikan diri dari masalah bukan solusi yang baik. Sikap seperti ini hampir selalu membuat hal-hal buruk terjadi. Jika Anda mengalami masalah keuangan, hadapilah masalah tersebut.

Perhatikan baik-baik uang yang Anda miliki dan biaya apa yang harus dibayar. Telusuri biaya yang kira-kira tidak diperlukan. Jika Anda mengabaikan masalah keuangan ketika gejala-gejala sudah muncul, itu hanya akan menambah situasi semakin buruk di kemudian hari.

Jika ternyata tagihan kredit Anda membeludak, segera komunikasikan kepada penerbit kartu kredit. Siasati dengan mencari pendapatan tambahan, seperti berjualan atau menjual aset yang Anda miliki.

3. Jangan lupa hitung bunga

Bunga kredit terkadang lupa diperhitungkan. Padahal bunga kredit bisa jadi tumbuh secara signifikan.

Yang harus diperhatikan, kartu kredit dan pinjaman akan dilaporkan kepada biro kredit setiap bulan. Jika Anda melewatkan pembayaran, maka akan menjadi masalah yang lebih besar yang pada akhirnya dapat mempengaruhi pembayaran utang Anda.

Tidak hanya itu, kegagalan pembayaran utang dapat berdampak pada kartu kredit Anda karena saldo yang belum dibayar akan ditangani agen penagihan.

4. Tanggap keuangan

Menikah atau bercerai, memiliki bayi, pindah ke sebuah kota baru, kehilangan pekerjaan dan membeli rumah, adalah situasi yang dapat mempengaruhi kehidupan keuangan Anda. Jadi Anda harus tanggap terhadap keuangan.

Ketika perubahan-perubahan tersebut terjadi, sangat penting mengevaluasi kembali pengeluaran Anda untuk memastikan pengeluaran masih bisa ditutupi oleh penghasilan yang didapatkan. Anda mungkin perlu memangkas beberapa biaya sehingga semua pengeluaran Anda sesuai dengan penghasilan.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(rhs)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini