Share

Kuras Rekening Jaksa, Dedi Diciduk Petugas

Akbar Dongoran , Okezone · Jum'at 28 November 2014 02:45 WIB
https: img.okezone.com content 2014 11 28 340 1071708 kuras-rekening-jaksa-dedi-diciduk-petugas-2ZMNRYyj0r.jpg Kuras Rekening Jaksa, Dedi Diciduk Petugas (ilustrasi)
A A A

MEDAN - Petugas Reserse Kriminal Polsek Helvetia Medan menangkap Dedi Haryono (33), warga Jalan Setia Luhur, Gang Tentram, Kelurahan Dwikora, Kecamatan Medan Helvetia, Kamis (27/11/2014).

Dedi ditangkap di ATM Center Plaza Milienium, Jalan Kapten Muslim Medan, saat mencoba menguras rekening milik Dinda Citra Gasuka Ginting, seorang Jaksa yang berdinas di Kota Sibolga, Sumatera Utara.

Kapolsek Helvetia, AKP Ronni Bonic, mengatakan, penangkapan bermula dari laporan korban, terkait adanya penarikan dana secara ilegal sebesar Rp3 juta dari rekeningnya. Polisi yang mendapatkan laporan tersebut lantas melakukan pelacakan dan berhasil mengetahui keberadaan tersangka.

“Korban melapor pada kita. Lalu kita lacak dan kita dapati pelaku saat akan kembali menguras ATM milik korban. Dari pelaku kita sita Rp3 juta, beberapa ATM milik korban, ponsel milik korban, dan sebuah sepeda motor Yamaha Jupiter BK 2378 AFY milik pelaku,” jelas Ronni.

Saat ini, pihaknya masih melakukan pengejaran terhadap Gultom, rekan yang biasa membantu Deni dalam menjalankan aksinya.

“Kita masih mengejar satu tersangka lagi. Identitasnya sudah kita ketahui. Mereka akan kita jerat dengan pasal 363 KUHPidana dengan ancaman hukuman 5 tahun penjara,” jelasnya.

Sementara itu, Dedi mengaku telah melakukan aksi serupa dua kali. Dalam menjalankan aksinya, Dedi terlebih dahulu menghipnotis korban. Ia lalu meminta harta benda, serta pin ATM korbannya.

“Aku pura-pura kenal sama mereka. Kutegur, lalu kuhipnotis mereka. Kuminta barang-barangnya, dan kuminta pin ATM mereka,”akunya di depan penyidik.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(kem)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini