Share

Akbar Tandjung Pasrah jika Mediasi Ical dan Agung Deadlock

Gunawan Wibisono , Okezone · Sabtu 29 November 2014 02:04 WIB
https: img.okezone.com content 2014 11 29 337 1072199 akbar-tandjung-pasrah-jika-mediasi-ical-dan-agung-deadlock-ZgSAOqAmEn.jpg Akbar Tandjung (Foto: Dok. Okezone)
A A A
JAKARTA - Waktu penyelenggaraan Munas IX Partai Golkar hingga kini belum juga disepakati, meski akhirnya Aburizal Bakrie (Ical) bersedia digelar pada tahun 2015.
 

Ketua Dewan Pertimbangan Partai Golkar, Akbar Tandjung berjanji akan kembali membicarakan soal ketepatan waktu pelaksanaan Munas juga dengan kubu Agung Laksono. Pihaknya juga akan mengatur waktu dengan Ical untuk membicarakan masalah di Munas di Bali.

"Langkah selanjutnya saya akan ketemu Aburizal lagi. Mudah-mudahan ada kesepakatan dari segi waktu. Baru kami berunding sepakati dengan kedua pihak," ujar Akbar di Kantor DPP Partai Golkar, Slipi, Jakarta, Sabtu (29/11/2014).

Akbar mengaku akan berusaha semaksimal mungkin mencari titik temu dari pelaksanaan Munas tersebut.

Namun, tentunya lanjut Akbar, Dewan Pertimbangan (Wantim) sendiri tidak bisa melarang jika Ical tetap akan melaksanakan Munas 30 November nanti.

"Tugas kami menjembatani, kalau tidak berhasil kami tidak dalam posisi melarang. Kami hanya menjembatani dengan harapan ada kesepakatan," lugasnya.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(put)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini