Share

Geruduk Mabes Polri, Relawan Jokowi Minta Kasus BW Jangan Di-SP3

Fahmi Firdaus , Okezone · Senin 26 Januari 2015 17:19 WIB
https: img.okezone.com content 2015 01 26 337 1097347 geruduk-mabes-polri-relawan-jokowi-minta-kasus-bw-jangan-di-sp3-9r7gmjXwcO.jpg Geruduk Mabes Polri, Relawan Jokowi Minta Kasus BW Jangan Di-SP3 (Foto: Okezone)
A A A

JAKARTA – Pendukung Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang tergabung dalam Sekretariat Bersama Relawan Jokowi yakni Laskar Rakyat Jokowi (LRJ), Aliansi Nasionalis Nahdliyin (ANN), dan Sahabat Nusantara, menggelar aksi unjuk rasa di depan Mabes Polri, Jakarta.

Mereka memberi dukungan kepada Polri untuk terus melanjutkan pemeriksaan terhadap Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Bambang Widjojanto yang telah ditetapkan sebagai tersangka oleh Bareskrim.

“Kami meminta agar Polri tidak perlu takut untuk terus melakukan pemeriksaan terhadap Bambang Widjojanto, dan kami tidak ingin Polri mengeluarkan surat pemberitahuan penghentian penyidikan atau SP3 terhadap Bambang Widjajanto,” tegas Ketua Umum LRJ, Riano Oscha, di Mabes Polri, Jakarta, Senin (26/1/2015).

Dia mengatakan, Polri juga harus mengusut anggota KPK yang telah dilaporkan, seperti Adnan Pandu Pradja. “Kami tidak mau KPK yang merupakan institusi yang diharapkan memberantas korupsi justru dipimpin oleh oknum-oknum yang bermasalah," jelasnya.

Di tempat yang sama, Ketua ANN, Marihot Siahaan, menambahkan, permintaan SP3 dan hak imunitas tidak sesuai dengan prinsip penegakan hukum. Sebab, semua warga negara sama kedudukannya di depan hukum.

"Lembaga kepresidenan dan parlemen merupakan representasi dari seluruh rakyat Indonesia yang tidak bisa dianulir atau dihentikan keputusannya oleh institusi ad-hoc sekelas KPK,” tuturnya. (fmi)

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(ugo)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini