Share

Pengembang Arab Kucurkan Rp3,7 T Bangun Resor di Pulau Bintan

Meutia Febrina Anugrah , Okezone · Selasa 27 Januari 2015 05:08 WIB
https: img.okezone.com content 2015 01 26 470 1097306 pengembang-arab-kucurkan-rp3-7-t-bangun-resor-di-pulau-bintan-tqED4rbbj3.png Pengembang Arab Kucurkan Rp3,7 T Bangun Resor di Pulau Bintan (Foto : Property Report)
A A A

JAKARTA - Pesona kecantikan pulau-pulau di Indonesia terdengar hingga negeri Arab. Perusahaan developer asal Uni Emirat Arab, Tasweek berencana bakal mengucurkan USD300 juta atau Rp3,7 triliun (kurs Rp12.507 per USD) untuk membangun sebuah komplek resor di Pulau Bintan, Kepulauan Riau.

Dilansir dari Property Report, Selasa (27/1/2015), Tasweek bakal membangun sebuah resor dengan konsep mixed used di atas lahan seluas 26 hektare (ha). Dalam kawasan resor ini nantinya akan dibangun 34 villa, hotel 250 kamar, mal, perumahan hingga apartemen 20 lantai.

"Kami akan terus mencari lokasi-lokasi terbaik di seluruh dunia untuk membangun properti," kata CEO Taswee, Masood Al Awar.

Dia menambahkan, alasannya dia membidik Indonesia karena didorong oleh sektor real estat Indonesia yang mulai tumbuh. Sehingga menumbuhkan kepercayaan investor dan fundamental pasar yang kuat.

"Proyek baru kami di Pulau Bintan ini bertujuan untuk memenuhi meningkatnya permintaan untuk perumahan di lingkungan resor yang unik. Ini akan menambah portofolio global kami tentunya," tambah Awar.

Rencananya, Tasweek bakal menggandeng investor lokal untuk mengembangkan proyek ini. "Kami akan mengajak investor lokal untuk ikut dengan proyek kami. Dengan begitu hubungan baik akan terjaga dan akan saling mendatangkan keuntungan," tutup dia.

Baca Juga: instalasi-interactivity-gaungkan-keselarasan-dalam-pameran-arch-id-2024

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(wdi)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini